Sebelum memulai suatu bisnis terlebih dahulu anda harus membaca pangsa pasar yang menjadi modal utama untuk menentukan bisnis apa yang harus anda jalankan, apakah dibidang perdagangan, jasa, industri, pertanian dan lain sebagainya. Disinilah seorang pelaku bisnis harus jeli dalam menentukan dan memutuskan bidang yang akan digeluti, tidak sedikit peaku bisnis yang akhirnya "gulung tikar" karena kurangnya ketelitian dalam membaca pangsa pasar bahkan mungkin banyak yang membangun bisnisnya dengan mengesampingkan pangsa pasar seperti apa yang akan digarap. Selain hal tadi banyak faktor lain yang akan menentukan msa depan bisnis anda, diantaranya seperti modal, tempat, sarana trasportasi dan komunikasi dan lain sebagainya.
Dalam kesempatan kali ini sedikit akan membahas tentang Pengertian Bisnis, karena selain faktor-faktor diatas tentu saja anda harus mendalami dulu ilmu tentang bisnis walaupun dalam artikel kali ini tidak akan dibahas detail namun akan diambil secara garis besar saja, untuk lebih detainya insyaallah akan dibahas pada artikel lainnya.
Pada umumnya setiap orang mempunyai persepsi sendiri mengenai apa itu bisnis? tergantung dari sudut pandang masing-masing, apabila dilihat dari asal katanya bisnis berasal dari Bahasa Inggris (Business) yang memiliki arti Perusahaan, Urusan atau Usaha, secara mendetail diungkapkan oleh Hughes dan Kapoor : "Business is the organized effort of individuals to produce and sell for a profit, the goods and service that satisfy society's needs. The general term business refers to all such effort within a society or within an industry.yang memiliki pengertian kira-kira seperti ini Bisnis adalah suatu kegiatan yang dilakukan oleh individu yang terorganisasi untuk menghasilkan serta menjual barang dan jasa guna mendapatkan keuntungan dalam memenuhi kebutuhan masyarakat. Secara umum kegiatan ini ada didalam masyarakat dan industri.
Bisa dikatakan bisnis adalah satu-satunya bidang usaha yang menyediakan banyak peluang dan tidak pandang bulu baik tua atau muda, kaya atau miskin, pelajar atau bukan bisa menggeluti dunia ini terutama bagi anak muda dan mereka yang memiliki semangat muda, energik, kreatif, berani dan menyukai tantangan, bisnis bisa menjadi hal yang menarik untuk membawa anda menuju masa depan yang cerah. Bukankah pekerjaan yang layak, mendapat kepuasan dalam pekerjaan dan masa depan yang cerah adalah harapan kita? peluang-peluang semacam ini disediakan oleh bisnis. Tetapi harus diingat, peluang-peluang tersebut tidak akan anda miliki apabila anda tidak memiliki tekad yang kuat untuk mulai merencakan dalam bidang apa anda akan terjun? dan pastinya anda harus siap dengan segala resiko yang akan anda hadapi serta beban tanggung jawab yang besar, semenjak anda terjun untuk menekuni dunia bisnis maka setiap hari anda akan mulai memiliki pengalaman, keterampilan serta keahlian anda akan meningkat dan seiring setiap hal yang anda miliki semakin meningkat semakin besar pula tanggung jawab anda dalam menjalankan kemampuan-kemampuan tersebut agar dpergunakan dengan sebaiknya. Sebagai catatan setiap usaha apapaun bentuk usaha tersebut harus dimulai dari bawah agar memiliki pondasi yang kuat ketika mulai beranjak naik keatas, semangat kerja keras dan pantang menyerahlah yang akan menentukan seberapa kuat pondasi tersebut.
Malam semakin larut matapun semakin letih, bersambung dulu sampai sini (mirip sinetron aja...). Dengan sedikit ilmu ini semoga memberikan banyak manfaat bagi netter semua, silahkan kalau ada pertanyaan, kritik, saran ataupun tambahan bisa ditulis melalui form komentar atau di cbox. salam Kreatif dari Saung Group.
0 komentar:
Post a Comment